@article{Apriantika, author = {Apriantika, Sasiana Gilar}, title = {Konsep Cinta Menurut Erich Fromm: Upaya Menghindari Tindak Kekerasan dalam Pacaran [The Concept of Love According to Erich Fromm: Efforts to Avoid Acts of Violence in Dating]}, series = {Dimensia - Jurnal Kajian Sosiologi, Vol. 13, No 1 (2021), pp. 44-60. [Online ISSN 2654-9344] [journal.uny.ac.id/index.php/dimensia/article/view/41050/15780]}, journal = {Dimensia - Jurnal Kajian Sosiologi, Vol. 13, No 1 (2021), pp. 44-60. [Online ISSN 2654-9344] [journal.uny.ac.id/index.php/dimensia/article/view/41050/15780]}, abstract = {Kekerasan dalam pacaran (Dating Violence) merupakan pelecehan fisik, seksual, emosional atau verbal dari pasangan romantik atau seksual. Data terakhir Catatan Tahunan Komnas Perempuan Tahun 2017 menyebutkan, terdapat 16\% angka kekerasan dalam pacaran, dengan angka mencapai 1.873 kasus, dan masih terus bertambah. Beberapa faktor menjadi penyebab munculnya kekerasan dalam pacaran, baik dari faktor eksternal (konstruk budaya), maupun faktor internal (individu). Tulisan ini mencoba mengurai tentang bagaimana pemaknaan konsep cinta yang keliru, sebagai basis dari terbentuknya hubungan pacaran yang diskriminatif. Tinjauan tentang hakikat cinta dan bagaimana pemaknaan tentang cinta, dilakukan dengan menggunakan konsep yang dikemukakan oleh Erich Fromm. Kajian ini menjadi penting untuk menjelaskan bagaimana seharusnya pemaknaan tentang cinta sebagai sebuah proses menjadi (To Be), bukan sebagai tujuan untuk memiliki (To Have). Kajian ini memungkinkan individu lebih bisa memaknai hubungan pacaran dengan konsep cinta yang produkif, sehingga terbebas dari tindak kekerasan dalam pacaran, baik sebagai korban maupun pelaku.}, language = {mul} }